Analisis Pelaksanaan Pembersihan Tangki Muatan Bahan Dasar Oli Untuk Menghindari Terkontaminasinya Muatan Pada Mt.Kakap

  • Yudha Faturakhman Hakim Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
  • Eka Budi Tjahjono Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
  • Renta Novaliana Siahaan Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran

Abstract

Kapal MT. Kakap milik PT. Pertamina International Shipping mendapatkan kontrak charter muatan bahan dasar oli dari PT. Pertamina Lubricant trayek Cilacap-Tanjung Priok Jakarta. Kapal MT Kakap memiliki 10 tangki muatan berkapasitas 6,72 juta m3 bahan dasar oli. Dalam proses pemuatan diperlukan pembersihan tangki muatan secara akurat karena muatan bahan dasar oli yang dimuat mempunyai kekentalan yang berbeda. Pelaksanaan pembersihan tangki menggunakan Sistem Operational Procedure (SOP) yang ditetapkan oleh PT. Pertamina International Shipping, namun dalam 5 kali perjalanan (voyage) muatan mengalami kontaminasi setelah dilakukan pemeriksaan di laboraturium PT. Pertamina Lubricant sehingga PT. Pertamuna International Shipping mendapatkan klaim harus membayar kerugian. Setelah melakukan analisis maka awak kapal mengambil hipotesis terdapat kesalahan pembersihan muatan yang berdasarkan SOP tersebut, sehingga dilakukan eksperimen/percobaan dengan melakukan cara pembersihan muatan berbeda yang tidak berdasarkan SOP yang telah di terbitkan PT. Pertamina International Shipping. Metode yang digunakan adalah eksperimental approach yang merupakan penelitian kuantitatif menggunakan model the time series designe yaitu hanya terdapat satu kelompok yang diuji coba meskipun tangkinya berbeda karena mutan yang diuji sama yaitu dari kekentalan tinggi diganti dengan muatan bahan dasar oli bekekentalan rendah.

Pembersihan  tangki muatan yng dilakukan adalah tidak melakukan penyemprotan menggunakan  air pada dinding-dinding tangki tetapi diganti diganti dengan hanya mengepel lantai dan menyiramnya dengan muatan yang lebih encer dan kegiatan yang kedua perlu ditambahkannya penggunaan goose neck dengan bantuan penghisapan dari pompa stripper pada MT. Kakap untuk membersihkan sisa-sisa muatan pada pipa-pipa cargo. Setelah dilakukan eksperimen/percobaan sebanyak 4 kali dalam 4 kali perjalanan (voyage) dan dilakukan 4 kali pengujian di laboratorium PT. Pertamina Lubricant tidak terjadi kontaminasi muatan.

Author Biographies

Eka Budi Tjahjono, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran

Program Studi Nautika

Renta Novaliana Siahaan, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran

Program Studi Nautika

Published
2022-08-03
Section
Articles