Pengaruh Kegiatan Fieldtrip Taruna Jurusan Teknika Di KNL MH Thamrin Dalam Menunjang Kegiatan Belajar Mengajar Praktek Guna Persiapan Melaksanakan Praktek Kerja Laut

  • Jarot Delta Susanto STIP Jakarta
  • Markus Yando Manurung
  • P. Dwikora Simanjuntak

Abstract

Kegiatan fieldtrip merupakan cara mengajar yang dilaksanakan dengan mengajak Taruna ke suatu tempat atau objek tertentu di luar kelas, contohnya kegiatan fieldtrip di atas kapal KNL MH Thamrin merupakan salah satu kegiatan pembelajaran praktek yang bertujuan untuk mempelajari, mengobservasi seluruh peralatan dan mesin kapal secara langsung sekaligus memberikan pengenalan (familiarization) tentang kehidupan diatas kapal sebagai persiapan dalam menghadapi praktek kerja laut (Prala) pada semester 5 dan 6. Prala memberi kesempatan kepada taruna untuk mengabdikan ilmu-ilmu yang telah diperoleh di kampus sebagai wujud relevansi antara teori yang didapat selama di perkuliahan dengan praktek. Selain itu manfaat dari prala yaitu juga dapat meningkatkan hubungan kerjasama antara Perguruan tinggi dengan perusahaan pelayaran. Prala dapat menjadi media promosi lembaga terhadap institusi kerja. Dengan adanya keluhan dari para perusahaan pelayaran terkait kesiapan taruna pada saat melaksanakan Praktek kerja laut dan masih belum optimalnya kegiatan Fieldtrip Taruna jurusan teknika di KNL MH Thamrin dalam setiap semester menjadi masalah yang diangkat dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan pengaruh kegiatan Fieldtrip Taruna jurusan teknika terhadap kesiapan taruna jurusan teknika pada saat melaksanakan Praktek kerja laut dan seberapa besar pengaruhnya. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan membuat instrumen angket/kuesioner yang dibagikan kepada 70 responden taruna semester 3 Jurusan Teknika yang sudah selesai melaksanakan kegiatan Fieldtrip. Pengolahan analisis data menggunakan aplikasi IBM SPSS versi 27.0.1 dan interpretasi hasilnya digunakan sebagai bahan evaluasi dan masukan kepada institusi STIP untuk meningkatkan kesiapan taruna nya dalam persiapan melaksanakan Prala.

Published
2023-11-06
Section
Articles