Pengaruh Pengadaan Spare Part Dan Perawatan Mesin Kapal Terhadap Kelancaran Keberangkatan Kapal Milik PT. Pertamina Perkapalan Jakarta

  • Bambang Sumali Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
  • April Gunawan Malau Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
  • Annisa Novia Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
Keywords: Spare Part, Perawatan, Inventory

Abstract

Dalam proses keberangkatan kapal pada PT. Pertamina Perkapalan Jakarta masih terjadi beberapa masalah pada perusahaan terkait dengan pengadaan spare part dan perawatan mesin kapal. Masalah tersebut yaitu masih tingginya tingkat keterlambatan pengadaan spare part dan belum optimalnya perawatan mesin kapal. Peneliti melakukan analisis untuk mengetahui apakah ada pengaruh pengadaan spare part dan perawatan mesin terhadap kelancaran keberangkatan kapal. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner disebarkan langsung ke 30 responden yaitu pada awak kapal dan karyawan di divisi technical fleet I. Peneliti melakukan   beberapa    analisis    data,    yaitu:    analisis    regresi linear berganda, uji korelasi, uji validitas, uji determinasi, uji f hitung dan uji t hitung. Berdasarkan perolehan data kuesioner dan pengolahan data. Diperolah hasil yang menunjukkan bahwa, pengadaan spare part dan perawatan mesin secara bersama-sama terbukti positif dan signifikan terhadap kelancaran keberangkatan kapal dengan nilai F hitung > F tabel atau 46,518 > 3,3. Solusinya, yaitu: PT. Pertamina Perkapalan harus mengoptimalkan pengadaan spare part dengan baik, meningkatkan pengetahuan mitra kerja (vendor), meningkatkan pengetahuan awak kapal dan yang terpenting adalah mengoptimalkan perawatan mesin dengan strategi yang baik agar kondisi mesin kapal selalu siap untuk melakukan operasi dan demi lancarnya keberangkatan kapal sesuai jadwal yang sudah di tetapkan oleh PT. Pertamina Perkapalan Jakarta.

Published
2019-09-01