Optimalisasi Kinerja Generator Induk Guna Menunjang Efisiensi Bahan Bakar Methane pada MV. Tangguh Hiri

  • Desamen Simatupang Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
  • Imam Fachruddin Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
  • Faza Rais Purnomo Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
Keywords: optimalisasi, generator, methane

Abstract

Kebutuhan bahan bakar alternatif merupakan solusi yang penting guna menunjang efisiensi industri pelayaran. Methane merupakan salah satu bahan bakar generator induk sebagai mesin utama kapal niaga. Terganggunya operasional generator induk dapat mengakibatkan kendala dalam operasional kapal. Masalah yang sering terjadi adalah tingginya suhu gas buang pada saat generator induk menggunakan methane sebagai bahan bakar utama dan penurunan suhu dan tekanan gas methane pada saat memasuki ruang unit gas. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui penyebab tingginya suhu gas buang generator induk saat menggunakan bahan bakar methane dan mengetahui penyebab rendahnya suhu dan tekanan gas methane saat memasuki ruang unit gas pada ruang mesin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuallitatif. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa terjadinya kenaikan suhu gas buang pada generator induk disebabkan oleh kerusakan bagian-bagian pada generator induk yang bertugas untuk mengolah bahan bakar methane sebelum masuk ke dalam ruang pembakaran dan kerusakan pada Cylinder Control Module disebabkan karena tidak stabilnya listrik kapal sehingga sering terjadi keterlambatan pengiriman data spesifik tentang generator induk oleh Cylinder Control Module, serta rendahnya kualitas media penghantar listrik dalam hal ini kabel. Rendahnya suhu dan tekanan bahan bakar methane disebabkan oleh tidak maksimalnya penggunaan Low Duty Compressor yang yang bertugas untuk menyuplai dan menekan methane sebelum masuk ke dalam sistem bahan bakar methane di dalam kamar mesin

Author Biographies

Desamen Simatupang, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta

Jurusan Teknika

Imam Fachruddin, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta

Jurusan Teknika

Faza Rais Purnomo, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta

Jurusan Teknika

Published
2020-12-29